Cara Mengatasi Head Printer Tersumbat
Ada beberapa kasus yang bisa dilihat pada saat Head Printer mampet dan cara mengatasinya pun ada beberapa opsi yang bisa kita lakukan, diantaranya adalah dengan cara pertama yaitu Head Cleaning, jika langkah ini Head Printer masih mampet atau kotor dapat juga kita lakukan dengan cara Flushing Head atau yang biasa dilakukan pada umumnya adalah dengan cara sedot head, untuk cara mengatasinya bisa dilakukan seperti di bawah ini:
- Tarik rumah catridge ke posisi tengah
- Alaskan Flatbed dengan Tissue atau kain
- Angkat catridge dengan cara perlahan
- Pasang suntikan yang sudah diisi dengan air bersih atau bisa dengan air mineral dan disuntikan pada menara head (suntikan bisa dibeli di apotik)
- Tarik suntikan hingga tinta terangkat & ulangi hingga air berwarna cerah
- Pasang suntikan yang sudah diisi dengan cairan cleaner pada menara lalu dorong secara perlahan hingga keluar cairan dari Head Printer ke bawah, langkah ini terlalu beresiko karena head akan mampet bila kotorannya tidak tertarik semua, ini adalah langkah terakhir, cobalah lakukan metode sedot saja dengan menggunakan suntikan kosong
- jika sudah terlihat tarikannya ringan baru ambil langkah dorong dengan suntikan dengan cairan cleaner no 1 atau kualitas terbaik.
- Jika semua langkah sudah dilakukan, yaitu dengan cara terakhir dengan cara membuka Head atau melepaskan Head dari Carriage Unit Printer
- Setelah Head keluar dari Carriage unit bisa diatasi dengan cara Flush namun jika cara flush tidak dapat memberikan efek perbaikan, maka head tersebut bisa direndam dengan cairan Head Cleaner selama 1 malam
- Jika semua sudah dilakukan segera pasang Head dan bersihkan pinggir Head dengan menggunakan tissue yang sudah dibasahkan dengan Head Cleaner.
Penyebab dari Head Printer yang tersumbat biasanya yaitu:
- Udara yang terlalu berdebu sehingga debu-debu tersebut masuk ke tabung tinta
- Kelembaban udara (terlalu kering)
- Head terbentur atau terkena cairan pretreatment
- Head kering karena printer terlalu lama tidak digunakan
- Kualitas dari tinta yang dipakai tidak bagus
Back

